Analisa Forex Hari Ini – EUR/USD 30/04/13… EURUSD Senin kemarin bergerak ke utara sesuai optimisme terbentuknya pemerintahan baru Italia. Namun kenaikan sekitar 85 pip itu tertahan di sekitar 1.3100 seiring rilis data ekonomi yang menunjukkan Consumer Confidence dan laju spending di kawasan tersebut masih di level terendah 3 tahun.
Bagaimanapun data ekonomi dari kawasan benua Euro masih membatasi kenaikan EURUSD pada analisa forex hari ini, setelah dilaporkan indeks ritel PMI zona Euro hanya naik ke 44.2, masih dibawah benchmark ekspansi 50.00. Sementara Consumer Confidence di level -22, sedangkan survey bisnis dan konsumen melorot ke 88.6 dibanding bulan sebelumnya 90.1.
Analisa forex hari ini secara keseluruhan data ekonomi zona Euro masih menunjukkan pelemahan ekonomi benua Eropa sehingga menegaskan pentingnya stimulus tambahan. Beberapa analisa forex hari ini mengharapkan rapat kebijakan moneter ECB pekan ini dapat menghasilkan keputusan pemangkasan suku bunga menjadi 0.50% dibanding level saat ini 0.75%. Oleh sebab itu mungkin hal ini menyebabkan pair EURUSD terjebak di range trading yang cukup sempit, meski bertahan di atas level psikologis 1.3000, namun sejauh ini gagal tembus di atas level 1.3100.
Secara technical daily (D1, lihat gambar), analisa forex hari ini untuk kenaikan EURUSD menghadapai beberapa hambatan resistance di area 1.3100-1.3115. Pada area tersebut terdapat trendline (garis hijau), fibo besar 38.2% (hijau) dan fibo kecil 78.4% (biru). Di satu sisi, tipisnya range pergerakan EURUSD (1.3000-1.3100) jelas terlihat dari cenderung datar & rapatnya pergerakan 4 buah EMA yang saya gunakan (200, 100, 50 & 10).
Posisi candle EURUSD sendiri sudah berada di atas 4 EMA yang saya gunakan (menunjukan bullish) dan beberapa indikator seperti RSI (di atas level 50) & Stochastic menunjukkan harga EURUSD yang bergerak mulai naik. Sementara pada analisa forex hari ini dengan indikator MACD terlihat EURUSD bergerak bullish di grafik per 1 hari, yang ditunjukan dengan MACD line yang di atas center line.
Saya sendiri untuk analisa forex hari ini masih menunggu untuk buka posisi (OP) melihat perkembangan perjuangan EURUSD apakah mampu berhasil break 3 resistance kuat yang saya uraikan di atas pada penutupan candle daily pukul 04.00 WIB besok. Dengan kata lain, apabila pada penutupan candle daily EURUSD besok berada di atas harga 1.3115, saya akan OP buy di harga yang pas dengan melihat TF H1/H4. Hal ini makin conform jika histogram MACD menjadi positip (hijau) alias di atas center line.
Semoga berguna khususnya untuk member, demikian analisa forex hari ini dari saya.